Penonaktifan Blog BEM KM FE UNY 2014 per 10 Maret 2014


Halaman BLOG ini hanyalah sementara dan akan dihapus per tanggal 10 Maret 2014. Untuk mengunjungi alamat yang baru silakan buka http://bemkmfe.student.uny.ac.id/ . Demikian informasi ini kami umumkan.

Sekian dan terima kasih.

Imam M
Ketua Departemen MPR

SOSIALISASI PEMILU 2014


Pemilu sudah semakin dekat !! seberapa siapkah temen-teman menyambut Pemilu 2014 ?? atau teman-teman malah masih bingung dengan Pemilu kali ini?? nah jangan sampai teman-teman lewatkan kesempatan ini untuk menggali lebih dalam mengenai Pemilu 2014 !! 

untuk umum...gratis, 100 pendatang pertama mendapatkan sertifikat,
 

PENDAFTARAN PANITIA SEMNAS BEM FE UNY 2014

Bagi teman" yang ingin mendaftar menjadi panitia SEMNAS BEM FE UNY 2014 dengan tema "Meneropong Perekonomian Indonesia Pasca 2014"

 (poster by: Nana)
Bisa unduh disini 4shared.com

Temu Perdana BEM FE UNY 2014




“Salam cinta dan perjuangan,  Atas nama cinta kita berjuang". Kalimat ini diserukan oleh ketua BEM KM FE UNY sebagai pembuka acara yang diadakan di Ruang Ramah Tamah FE UNY pada Rabu, 5 Februari 2014. Acara yang dimulai pada pukul 10.00 WIB tersebut merupakan Pertemuan Perdana seluruh pengurus BEM KM FE UNY 2014 sekaligus Technical Meeting (TM) untuk Up Grading pengurus periode ini.
Total pengurus BEM periode ini yaitu sebanyak 40 orang. Dalam sambutannya, Arizqi Nurhamsyah sang ketua BEM terpilih mengatakan bahwa 40 adalah angka baik, setiap orang berhak memaknainya dengan persepsi masing-masing. Namun menurut Arizqi, keistimewaan angka 40 diantaranya adalah angka tersebut merupakan usia Nabi Muhammad S.A.W saat diangkat menjadi Rasul. “Sungguh angka yang mulia” tuturnya.
Acara kemudian dilanjutkan dengan perkenalan seluruh pengurus terpilih. Dimulai dari pengurus inti, Departemen PPSDM, Departemen Sentro, Departemen MPR, Departemen Kastrat, kemudian diakhiri dengan perkenalan dari Departemen Sospol. Kepala departemen memperkenalkan stafnya satu per satu. Tidak semua pengurus hadir pada acara tersebut. Ada yang izin karena sakit, ada pula karena sedang melakukan KRS dengan pembimbing akademik masing-masing. Namun kondisi tersebut tidak mengurangi esensi dari acara ini.
Panitia Up Grading kemudian memberikan arahan tentang acara yang akan dilangsungkan pada Hari Jum’at dan Sabtu keesokan harinya. Panitia Up Grading adalah pengurus BEM KM FE UNY periode 2013. Para panitia yang tergolong senior ini diantaranya adalah Novendhy Eka Andhyka, Agus K Purnomo, dan Miftahul Farihin. Dipaparkan tentang agenda esok hari, mulai dari tujuan Up Grading, perlengkapan yang harus dipersiapkan, lokasi, serta tantangan yang akandihadapi saat Up Grading.  
Tujuan Up Grading adalah agar pengurus baru mendapatkan pemahaman dan lebih mengenal satu sama lain. Karena para pengurus baru yang berasal dari jurusan, angkatan, serta asal daerah yang berbeda ini nantinya akan berorganisasi, bekerja bersama di bawah naungan BEM KM FE UNY selama satu tahun kedepan. Selain mengakrabkan, para senior akan berbagi ilmu seputar keorganisasian, pengalaman kepengurusan tahun lalu, juga tantangan yang akan dihadapi pengurus baru selama satu tahun kedepan. Selain itu para pengurus baru akan diberikan tips mengatur jadwal antara dunia organisasi dan dunia perkuliahan. Diharapkan terjadi keseimbangan diantara keduanya, agar para pengurus kabinet #Satu cinta tidak hanya unggul secara akademik namun juga unggul non akademik yang akan membawa nama baik Fakultas Ekonomi UNY kedepannya.

DEPARTEMEN

Departemen ialah dibikin untuk bisa memfokuskan bidang-bidang yang akan dijalankan suuatu organisasi tak hanya dengan BEM FE UNY yang akan siap menampung semua inspirasi ataupun pendapat dari tiap kalangan yang berbeda tidak hanya mahasiswa tapi pemerintah serta masyarakat juga akan menjadi rujukan kinerja BEM, awal pondasi yang kuat untuk menggapai sebuah tujuan akan lebih mudah jika difokuskan dalam satu titik yang utuh dan dikerjakan oleh kalangan yang ahlinya.
BEM FE UNY 2014 ini memiliki 4 bidang yang umumnya akan dijalankan seperti halnya bidang Seni dan Olahraga yang dijalankan oleh Dep.SENTRO, bidang Media yang dijalankan oleh Dep.MPR, Bidang Bakti Sosial yang dijlankan oleh SOSPOL serta Diskusi dan Kajian yang dilaksanakan oleh KASTRAT beserta SOSPOL untuk kerjasama upaya mencerdaskan bangsa dimulai dengan diri sendiri ada juga Dep.PPSDM yang kan menaungi untuk pengembangan di setiap bidang.

ADVOKASI

Ayo berikan usulan proker BEM FE UNY 2014..
apa yang kalian butuhkan kami siap melayani teman-teman dengan hati sepenuh cinta.

Salam Advokasi BEM FE UNY 2014
Usulan klik disini

Banjir, karena kita kejam

Permasalahan banjir yang kini terjadi dilingkungan bukan hanya karena salahnya masyarakat yang tidak bisa menjaga alam ataupun mereka yang jahat pada alam namun buruknya suatu sistem dan kerjasama antara pemerintah daerah serta jajaran pemeritahan atas juga yang mengakibatkan anggaran dana  telat untuk turun sehingga tidak bisa mengatasi masalah banjir.
perlunya kerjasama antara pemimpin memang sangat diperlukan, lihat saja ketika pemrov DKI yang meminta dana pada pemerintah namun tidak bisa diturunkan dengan alasan yang sampi kinipun tidak jelas, sungguh sayang sekali jika ada uang yang menganggur diakhir tahun dan ada orang yang membutuhkan tapi tidak dikeluarkan, jika salah satu pemimpin daerah berbicara soal mengatasi banjir ini bukan hanya pemerintah daerah itu mungkin sangat bisa dibenarkan, seperti halnya ahok ataupun jokowi yang bilang "kalau saja saya jadi presiden sudah beres" perkataan itu bukanlah suatu pernyataan yang sombong namun hanya sindiran kepada pihak yang tidak mau berkerjasama atau munkin ini kurangnya kordinasi antara pemerintah yang kurang saling menghargai ketika tidak sepaham.

itu sekilas yang terjadi persoalan ditengah banjir yang melanda negara kita sehingga perlunya menjaga lingkungan kita agar tidak terkena banjir, bagi masyarakat sekarang juga harus benar-benar menjaga lingkungan jangan membuang sampah sembarangan dan apabila ada yang melakukan pembuangan sampah perlu juga saling menasihati jika kita melanggar hukum seperti menempati tanah pemerintah juga kita harus sadar bahwasanya itu bukan milik kita, perlu teman-teman tahu juga yang mengakibatkan banjir juga banyaknnya perumahan yang dipinggiran tempat penyaluran air yang harusnya dipinggiran itu ditanami pepohonan ataupun dibuat bendungan tapi malah diduduki rumah-rumah liar yang anehnya juga dialiri oleh listik yang berarti adanya pihak pemerintah yang mendukung pendirian rumah itu, maka dari itu perlu ketertiban dan kesadaran masyarakat juga.
jika disuatu saat pemerintah akan menggusur itu sangaat mungkin terjadi dan janganlah dianggap itu melanggar HAM karena memang itu kita yang salah telah menempati yang bukan hak kita, sekarang kita harus soroti kalangn yang sebagai penerus bangsa tidak lain halnya ialah mahasiswa sekarang apakah yang telah dilakukannya apakah dia peduli terhadap bencana negeri ini apakah diam dan hanya menikmati keadaan sekarang dengan belajar tidak bersungguh-sungguh hanya datang kuliah duduk manis dengan mendengarkan dosen saja, persoalan semua yang ada dimasyarakat ini terjadi karena kejamnya masyarakat akan alam kurangnya kordinasi pemerintah dan rakusnya koruptor bahkan jahatnya mahasiswa yang tak mau belajar itu yang menyebabkan semua seperti tiada solusi untuk memperbaiki negeri.
maka dari itu kami selaku keluarga SOSPOL BEM FE UNY 2014 dengan ini mengajak belajar bersama membangun negeri dimulai sejak dini tanpa kecuali siap meraih mimpi membangun negeri yang lebih berarti.

#SOSPOL BEM FE UNY 2014